tahukah kamu asal dari air yang biasa kamu konsumsi selama ini?
seperti biasa, jumat malam kami membuka warung gastro. tidak seperti biasanya, ajeng, g13, datang ke plasa hima untuk mengajak gastronome berpartisipasi dalam kegiatan bersih kali yang diadakan oleh rotaract. setelah berdiskusi sekian panjang, akhirnya diputuskan gastronome ikut serta dalam acara tersebut dengan penanggungjawabnya adalah erik. setelah sosialisasi di lingkungan kampus, ternyata peminat acara ini tidak hanya dari anggota gastronome, tapi juga dari mahasiswa baru 2011, alumni, teman-teman 2010, dan plh siklus its.
bergaya dulu sebelum turun ke sungai |
minggu pagi, kami semua berkumpul di plasa hima dan tepat pukul 06.00 kami berangkat menuju pdam karangpilang. sesampainya di sana, teman-teman dari ksl unair telah menunggu. setelah para peserta berkumpul, kami dibagi menjadi dua kelompok. kelompok 1 susur sungai dengan perahu karet terlebih dahulu sedangkan kelompok 2 membagikan flyer kepada masyarakat. kemudian kami diberi pengarahan sesuai dengan kelompoknya.
ternyata, terdapat cukup banyak sampah di kali surabaya, yang merupakan pemasok air pdam yang kita gunakan sehari-hari. sampah-sampah tersebut berasal dari hulu sungai yang berada di kota sebelah dan juga berasal dari masyarakat sekitar sungai yang membuang sampah dan limbahnya begitu saja ke sungai. pabrik-pabrik yang beroperasi di pinggiran sungai juga banyak yang membuang limbahnya secara langsung tanpa difilter. inilah yang menyebabkan polusi air yang berdampak langsung ke populasi ikan di sana. yang lebih menyedihkan lagi, masyarakat sekitar sungai tersebut menggunakan air tersebut untuk keperluan sehari-hari seperti mck (mandi, cuci, kakus). tidak jarang anak-anak yang berenang di kali tersebut.
lokasi : jembatan lama karangpilang |
![]() |
hasil penelusuran sepanjang kali surabaya |
kegiatan bersih kali ini berakhir di kali gunungsari dan memperoleh belasan kantong sampah, yang isinya mulai dari hanya sekedar daun-daunan hingga popok bayi.
acara ini ditutup dengan penulisan semacam petisi di selembar spanduk dan makan siang bersama di jasa tirta.
No comments:
Post a Comment